Pendidikan Remaja Sebaya (PRS) Oleh PMR Asy-syifa Husada

 

 

SALATIGA – Pada hari Minggu (27/10/2019) perwakilan dari anggota PMR MAN Salatiga mengikuti Pendidikan Remaja Sebaya (PRS) di gedung DPRD Kota Salatiga. Kegiatan Pendidikan Remaja Sebaya (PRS) ini di isi oleh Biro Psikologi Atmajadi Salatiga. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari anggota PMR khususnya kelas 10 dan 11, yang diharapkan bisa menjadi konselor untuk teman-teman nya khususnya dikelas,

Konselor sebaya merupakan pendidik sebaya yang punya komitmen dan motivasi yang tinggi untuk memberikan konseling pada teman sebaya. Tujuan dari konseling adalah membantu klien melihat permasalahan nya supaya lebih jelas, sehingga klien dapat memilih sendiri jalan keluarnya.

Pada kegiatan tersebut para siswa-siswi di berisi materi tentang Konselor teman sebaya, cara mengenali potensi pada diri, syarat-syarat konselor, dan faktor penghambat proses konseling. Disana mereka juga diajak belajar sambil bermain, yang bertujuan untuk melatih konsentrasi dan membuat mereka tidak merasa bosan.

“Alhamdulilah dari sekian banyak revisi proposal PRS. Semua dapat berjalan dengan baik sesuai yang saya harapkan, serta sesuai dengan tujuan kita dari PRS ini.” Kata Arwani selaku ketua organisasi PMR Asy-syifa Husada.

“Kami berharap untuk anggota PMR baik kelas 10 maupun kelas 11 bisa menjadi konselor bagi teman sebaya nya khususnya teman sekelas, dan semoga event ini bisa berlanjut dari tahun ketahun, serta dapat menjadi konselor dimasyarakat,” tambah Arwani.

 

By: digijurnalis team

Live Chat